Glitter Words

Minggu, 01 Juni 2014

GRADUASI SISWA SMA SANG TIMUR YOGYAKARTA 
ANGKATAN KE-23 TAHUN PELAJARAN 2013/2014

Oleh Elisabet Sri Hartati, S.Pd.

Sabtu, 24 Mei 2014 merupakan hari yang bersejarah bagi para siswa kelas XII SMA sang Timur Yogyakarta. Hal ini disebabkan pada hari tersebut diselenggarakan Graduasi Siswa SMA Sang Timur Yogyakarta Tahun Pelajaran 2013/2014. Misa syukur mengawali acara Graduasi, misa dipimpin oleh Romo Laurentius Dwi Agus Merdi Nugroho,Pr. Suasana misa sungguh hikmat dimulai dengan perarakan yang diikuti oleh Pembawa Bendera Merah Putih, Bimo Budi Prakoso siswa kelas  XI IPA dan Pembawa Bendera Sang Timur, Agustinus Gusti Agung Pradana siswa kelas XI IPS.  Di belakangnya  Petugas Lektor Vincentia Sri Krisnawati siswa kelas XII Bahasa dan Petugas Doa Umat Georgius Chandra Herfanda Nugraha siswa kelas XII IPS. Kemudian diikuti Misdinar yang berjumlah 4 siswa Albertina Saferia Konwau kelas X1, Puput Hadi Nugraheni kelas X1, Dionisius Dwinandi W  kelas X2 dan  Yacinta Ganis Aryani kelas X2.


Misa Graduasi dipimpin Rm. Merdi

Dalam prosesi perarakan diiringi lagu Tanah Tumpah Darahku, sampai di depan altar tetap berdiri menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Setelah Lagu Indonesia Raya selesai dikumandangkan Romo bersama Misdinar menuju ke altar. Pembacaan sabda dari Kisah Para Rasul dan Injil dari Yohanes. Setelah pembacaan sabda dilanjutkan homili  yang sangat mengena bagi para siswa. Romo Merdi yang sekaligus pendamping  retret siswa kelas XII mengingatkan bahwa komitmen siswa untuk lulus sudah tercapai namun hal ini merupakan titik awal perjalanan  merajut masa depan penuh harapan.





Rangkaian acara graduasi setelah misa syukur dilanjutkan dengan wisuda siswa yang diawali pengumuman siswa berprestasi oleh Ibu Yovita Mahanari K, S.Pd. selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswan. Siswa beprestasi secara umum dengan kriteria pertama menunjukkan tanggapan positif atas program sekolah dengan ditunjukkan sikapkedisiplinan, ketertiban,  kerajinan, kesopanan dan kerapian. Kedua menjukkan keterlibatan kegiatan organisasi dan kegiatan sekolah. Ketiga menjalani proses perkembangan pribadi  yang matang dari kelas  X hingga kelas XII. Keempat mengharumkan nama sekolah dengan mengikuti lomba-lomba. Hasilnya kelas XII IPA Peringkat I Dyah Carinae Yalapuspita, peringkat II Gregorius Nofear  Hadi Pratama, peringkat III Panca Budi Pamungkas. Kelas XII IPS, peringkat I Georgius Chandra Herfanda Nugraha, peringkat II Gery Arya Bhagaskara, peringkat III Agata Tyas Panghastuti. Kelas XII Bahasa, peringkat I Vito Tega Ardian, peringkat II Sirilia Mariani Marganingsih Putri dan peringkat III Guntur Saputro. Pengumuman  siswa berprestasi  berdasarkan nilai Ujian Nasional kelas XII IPA peraih peringkat I Yohanes Lauda Adiswara dengan nilai 47,05, peringkat II Martinus Fitria Surmalahadi S dengan nilai 41,40, peringkat III Dyah Carinae Yalapuspita dengan nilai 37, 65. Kelas XII IPS peraih peringkat I Gery Arya Bhagaskara dengan nilai 44, 10, peringkat II Yusuf Woro Widhi Firmanto dengan nilai 38,75, peringkat III Georgius Chandra Herfanda Nugraha dengan nilai 38,20. Kelas XII peraih peringkat I Vito Tegar Ardian dengan nilai 46,60, peringkat II Sirilia Mariani Marganingsih Putri dengan nilai 43,20, peingkat III Febriana Valentina dengan nilai 37,85. Siswa  berprestasi yang terlibat aktif di kepengurusan OSIS dan MOPDB yaitu Florentina Eriska Ningrum XII IPA Ketua OSIS Periode Tahun 2012-2013, Sirilia Mariani Marganingsih XII Bahasa  Sekretaris I OSIS Periode  Tahun 2012-2013, Fany Della Amalia XII IPS Wakil Ketua MOPDB Periode Tahun 2013-2014. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar